lsupariwisata.com

Ros In Akan Mengikuti Audit Usaha Untuk Menetukan Bintang 4

ros-in-hotel-yogyakarta-yogyakarta_040920130538051588LSU Pariwisata | Sertifikasi Usaha Pariwisata

General Manager Ros In Hotel Supriyanto, pada saat ditemui oleh REDAKSI lsupariwisata.com menyatakan bahwa hotel nya saat ini siap untuk dilakukan sertifikasi oleh LSU Pariwisata Bhakti Mandiri Wisata Indonesia yang rencananya akan dilaksanakan Jumat-Sabtu, 21-22 November 2014 . Menurutnya meskipun nanti hotelnya bintang 4 pihaknya berkeinginan untuk menetapkan layanan bintang empat plus sehingga konsumen merasa puas terhadap layanan yang diberikan nantinya. Baginya selain tantangan untuk memberikan layanan bintang 4 plus, kedepan pihaknya merasa perlu untuk memberikan masukan kepada pemerintah mengenai larangan rapat PNS di Hotel. Menurut Supriyanto, hal ini menjadi tantangan sendiri apalagi segmen pasar yang digarapnya saat ini sebagaian besar segmen pasar MICE dan pemerintah hampir mendominasinya.

Dalam kesempatan lainnya Direktur LSU Pariwisata BMWI, Hairullah Gazali menambahkan bahwa sebenarnya standar usaha merupakan standar paling minim yang harus diterapkan oleh Usaha dalam hal ini hotel. Hairullah sepakat apabila ada hotel yang ingin menampilkan layanan plus-plus dan melebihi dari range minimal standar hotel yang telah ditentukan. Kedepan persaingan justru akan lebih ketat kearah sana.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *